Browsing Category

Walkthrough, Tips & Trick

15 Rahasia Stardew Valley yang Patut Anda Bongkar

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

1. Alien

Sewaktu anda lagi ada di menu utama sebelum masuk game, klik huruf E pada kata Stardew berkali-kali, makhluk alien akan menyapa anda dengan gaya ‘peace’-nya.

2. Greenhousegreenhousebrokenrepairedstardewvalley

Lihat bangunan yang terlihat hancur berantakan di farm anda? Bangunan itu bisa diperbaiki menjadi Greenhouse. Selesaikan Craft Bundle di Community Center dan anda bisa meng-unlock Greenhouse ini. Dengan adanya Greenhouse, anda bisa bercocok tanam setiap musimnya bahkan di musim salju.

3. Hat Housetokotopistardewvalley

Anda mungkin bertanya-tanya tentang toko misterius yang terletak di hutan sebelah barat daya. Di toko yang memiliki gambar kepala kucing ini, anda bisa membeli berbagai macam topi. Seluruh topi dijual seharga 1000 Gold. Untuk mendapatkan jenis topi tertentu anda harus menyelesaikan beberapa achievement.

4. Joja Warehousejojawarehousestardewvalley

Jika anda malas mencari koleksi bundles untuk Community Center, anda bisa membeli JojaMart Membership seharga 5000 Gold. Community Center akan diganti menjadi Joja Warehouse. Anda dapat membeli bundle-bundle tersebut dengan harga yang mahal. Bagi anda yang sudah memiliki banyak Gold, opsi ini bisa dicoba.

5. Legendary Fishmutantcarplegendaryfish

Ikan legendaris ini sangat sulit ditangkap dan anda membutuhkan Iridium Rod. Ikan legendaris hanya dapat ditangkap satu kali saja. Berikut daftarnya:

  • Angler – Sungai sebelah timur Community Center atau di jembatan kayu sebelah utara Joja Mart. Tangkap di musim Fall.
  • Crimsonfish – Dermaga di sebelah timur pantai. Tangkap di musim Summer.
  • Glacierfish – Di sungai dekat Arrowhead Island, pulau kecil berbentuk seperti ujung panah, selatan dari Marnie’s Ranch, sebelah barat dari Sewer Pipe. Tangkap di musim Winter jam 10 AM – 10 PM.
  • Legend – Danau dekat Mine. Tangkap di musim Spring saat hujan jam 10 AM – 10 PM.
  • Mutant Carp – Sewer. Tangkap di setiap musim.

6. Hujan Meteormeteorstardewvalley

Event ini akan terjadi secara random. Anda akan terbangun mendengar suara ledakan yang sangat keras. Belakangan diketahui bahwa sebuah meteor telah jatuh di kawasan Stardew Valley. Meteor ini bisa jatuh dimana saja dan presentase jatuh di Farm anda lebih besar. Anda bisa menambang meteor ini dengan pickaxe yang telah di upgrade ke Gold (level 3) untuk mendapatkan segala jenis ore termasuk Iridium Ore.

7. Dwarfdwarfstardewvalley

Dwarf tinggal di Mine, jalurnya di blokir oleh batu yang hanya dapat dihancurkan oleh Steel Pickaxe (level 2) atau dengan cherry bomb. Dwarf akan berbicara bahasanya sendiri dan tidak dapat dimengerti. Untuk mengerti bahasanya anda harus memiliki keempat Dwarvish scrolls yang bisa didapatkan dari Mine. Donate ke Museum dan Gunther akan memberikan anda sebuah scroll bahasa Dwarf. Kini anda mengerti apa yang dibicarkan makhluk imut itu.

8. Pelaut Tuaoldmarinerstardewvalley

Orang misterius yang berdiri di sebelah timur pantai ini belakangan diketahui sebagai Old Mariner. Ia menjual sebuah item spesial bernama Mermaid’s Pendant seharga 5000 Gold. Item ini digunakan untuk menikah dengan orang yang sudah memiliki 10 hati penuh dengan anda. Untuk dapat bertemu dengannya anda harus memperbaiki jembatan dan datang pada saat kondisi sedang hujan.

9. Koleksi Orang-Orangan Sawahorangorangansawahlangkastardewvalley

Bosan dengan bentuk orang-orangan sawah yang terlihat biasa saja? Anda bisa mengkoleksi kedelapan scarecrow langka berikut:

rarecrow1

Rarecrow #1 Beli di Stardew Fair seharga 800 token.

rarecrow2

Rarecrow #2 Beli di festival Spirit’s Eve seharga 5,000 Gold.

rarecrow3

Rarecrow #3 Beli di Casino seharga 10,000 Qi Coins.

rarecrow4

Rarecrow #4 Beli di Traveling Cart saat musim Fall atau Winter seharga 4,000 Gold.

rarecrow5

Rarecrow #5 Beli di festival Flower seharga 2,500 Gold.

rarecrow6

Rarecrow #6 Didapat setelah anda bertemu dengan Dwarf.
rarecrow7

Rarecrow #7 Donasi total 54 item ke Museum.

rarecrow8

Rarecrow #8 Donasi total 60 item ke Museum.

10. Hutan Misterius

Untuk dapat memasuki Secret Forest, anda harus meng-upgrade Axe anda ke level 1 (Copper Axe). Jalan ke arah Wizard Tower lalu di sebelah utara anda akan menemukan sebuah kayu besar (lihat gambar), gunakan axe pada kayu tersebut dan anda sudah dapat memasuki area rahasia. Ada beberapa slime yang bisa anda bunuh disini dan beberapa Hardwood Tree yang dapat anda tebang untuk mendapatkan hardwood.

Anda juga dapat memancing Woodskip, satu-satunya ikan yang hanya dapat anda temukan di area ini. Selain itu ada Morel (sejenis jamur), Fiddlehead Fern (sejenis tunas) dan Chanterelle (sejenis jamur). Anda juga akan menemukan sebuah patung misteri, bawa Sweet Gem Berry ke patung itu dan anda akan menerima Stardrop yang dapat digunakan untuk mengisi energi.

11. Tanaman Raksasagiantcropsstardewvalley

Cara untuk menanam tanaman raksasa ini adalah dengan membuat petak 3×3 dan tanam bibit yang sama di petak tersebut. Bibit yang bisa menjadi raksasa diantaranya Cauliflower, Melon dan Pumpkin. Kemungkinan menjadi tanaman raksasa juga tidak menentu alias presentasinya kecil. Jika bibit yang anda tanam berhasil menjadi raksasa, anda dapat memanennya dengan axe.

12. Padang Gurundesertstardewvalley

Calico Desert terletak di sebelah barat daya peta. Anda dapat mengakses tempat ini setelah menyelesaikan Vault Bundle di Community Center. Beli tiket seharga 500 Gold ke Pam di dekat bus yang selanjutnya akan mengantarkan anda ke lokasi.

Di desert anda dapat menemukan Skull Cavern yang dapat diakses jika anda memiliki Skull Key yang bisa didapatkan jika anda sudah sampai ke level 120 Mine. Sebuah bangunan bernama Oasis juga menjual beberapa item seperti bibit.

13. Sewersewerstardewvalley

Untuk dapat mengakses saluran pembuangan ini, anda harus donate 60 item ke Museum. Di dalam sewer anda bisa bertemu dengan Krobus yang menjual item langka seperti Iridium Sprinkler dan Stardrop. Ikan legendaris bernama Mutant Carp juga bisa anda temukan disini.

14. Traveling Carttravelingcartstardewvalley

Anda dapat menemukan gerobak besar di dekat danau dekat Cindersap Forest setiap hari jumat dan minggu. Gerobak ini menjual berbagai macam item langka (random) dengan harga yang berubah-ubah setiap kali anda mengunjunginya di hari yang berbeda. Item langka yang bisa anda beli diantaranya Rare Seed dan Iridium Sprinkler.

15. Wormwormtwigstardewvalley

Pernah melihat cacing yang menggeliat di permukaan tanah? Anda bisa memukulnya dengan Hoe untuk mendapatkan item. Item yang bisa didapatkan seperti artifact, buku perpustakaan, junk atau item lainnya.

* Pihak developer mengatakan kalau yang menggeliat itu bukanlah cacing namun semacam ranting.

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Biodata Lengkap Warga Stardew Valley

biodatakarakternpcstardewvalley

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Setiap warga atau karakter NPC yang tinggal di Stardew Valley memiliki item kesukaan dan hari ulang tahun yang berbeda. Pada menu social tab ditampilkan hubungan anda dengan tiap karakter Stardew Valley dengan gambar 10 hati. Anda dapat memberikan hadiah atau gift ke masing-masing warga dengan jumlah maksimum 2 gift per minggunya.

tenheartsstardewvalley

Satu simbol hati sama dengan 250 friendship points. Ngobrol dengan setiap warga Stardew Valley akan memberikan anda 20 friendship points per warga per harinya dan -2 points jika anda memilih untuk tidak berbicara pada mereka.

giftstardewvalley

Ada dua macam jenis hadiah atau gift, Loved Gifts (hadiah yang dicintai) dan Liked Gifts (hadiah yang disukai). Hadiah dengan kategori Loved Gifts akan memberikan friendship points tertinggi sebesar 80 poin. Oh ya, anda harus waspada jika memberikan hadiah yang dibenci oleh tiap karakter karena anda dapat kehilangan 250 friendship points atau setara dengan satu hati sekaligus!

Satu lagi, jika anda berhasil menyelesaikan quest yang diminta oleh karakter NPC, anda akan mendapatkan 150 friendship points. Simak biodata lengkap seluruh warga Stardew Valley:

Cek juga Tempat Nongkrong Warga Stardew Valley jika anda bingung dimana lokasi mereka berada.

AbigailAbigail

Ulang Tahun: Fall 13th
Menikah: Bisa
Love:

  • Amethyst
  • Blackberry Cobbler
  • Chocolate Cake
  • Pufferfish
  • Pumpkin
  • Spicy Eel

Like:

  • Clam
  • Crocus
  • Honey
  • Maple Syrup
  • Mayonnaise
  • Quartz
  • Salad
  • Sweet Pea
  • Topaz
  • Tulip

AlexAlex

Ulang Tahun: Summer 13th
Menikah: Bisa
Love:

  • Complete Breakfast
  • Salmon Dinner

Like:

  • Coral
  • Eggs
  • Pizza
  • Spaghetti

CarolineCaroline

Ulang Tahun: Winter 7th
Menikah: –
Love:

  • Fish Taco
  • Summer Spangle

Like:

  • Apple
  • Apricot
  • Cherry
  • Coffee
  • Orange
  • Maple Syrup
  • Peach
  • Pomegranate

ClintClint

Ulang Tahun: Winter 26th
Menikah: –
Love:

  • Amethyst
  • Aquamarine
  • Artichoke Dip
  • Emerald
  • Fiddlehead Risotto
  • Gold Bar
  • Iridium Bar
  • Omni Geode
  • Ruby
  • Topaz

Like:

  • Copper Bar
  • Iron Bar

DemetriusDemetrius

Ulang Tahun: Summer 19th
Menikah: –
Love:

  • Bean Hotpot
  • Ice Cream
  • Rice Pudding
  • Strawberry

Like:

  • Purple Mushroom
  • Eggs
  • Fruit

dwarfnpcstardewvalleyDwarf

Ulang Tahun: Summer 22nd
Menikah: –
Love:

  • Amethyst
  • Aquamarine
  • Emerald
  • Jade
  • Omni Geode
  • Ruby
  • Topaz

Like:

  • Dwarf Gadget
  • Dwarf Scrolls
  • Dwarvish Helm
  • Earth Crystal
  • Fire Quartz
  • Frozen Tear

ElliottElliot

Ulang Tahun: Fall 5th
Menikah: Bisa
Love:

  • Crab Cakes,
  • Duck Feather
  • Lobster
  • Tom Kha Soup

Like:

  • Amethyst
  • Beer
  • Chowder
  • Fish Stew
  • Fruit
  • Wine

EmilyEmily

Ulang Tahun: Spring 27th
Menikah: –
Love:

  • Amethyst
  • Aquamarine
  • Cloth
  • Emerald
  • Jade
  • Ruby
  • Survival Burger
  • Topaz
  • Wool

Like:

  • Earth Crystal
  • Fire Quartz
  • Frozen Tear

EvelynEvelyn

Ulang Tahun: Winter 20th
Menikah: –
Love:

  • Beet
  • Chocolate Cake
  • Diamond
  • Fairy Rose
  • Stuffing
  • Tulip

Like:

  • Milk

GeorgeGeorge

Ulang Tahun: Fall 24th
Menikah: –
Love:

  • Fried Mushroom
  • Leek

Like:

  • Apple
  • Apricot
  • Cherry
  • Coffee
  • Orange
  • Maple Syrup
  • Peach
  • Pomegranate

GusGus

Ulang Tahun: Summer 8th
Menikah: –
Love:

  • Diamond
  • Escargot
  • Fish Taco
  • Orange

Like:

  • Apple
  • Apricot
  • Cherry
  • Coffee
  • Orange
  • Maple Syrup
  • Peach
  • Pomegranate

HaleyHaley

Ulang Tahun: Spring 14th
Menikah: Bisa
Love:

  • Coconut
  • Fruit Salad
  • Pink Cake
  • Sunflower

Like:

  • Amethyst
  • Cookie
  • Daffodil
  • Honey
  • Mayonnaise
  • Topaz
  • Tulip

HarveyHarvey

Ulang Tahun: Winter 14th
Menikah: Bisa
Love:

  • Coffee
  • Lobster Bisque
  • Pickles
  • Truffle Oil
  • Wine

Like:

  • Daffodil
  • Duck Egg
  • Duck Feather
  • Goat Milk
  • Grape
  • Parsnip
  • Potato
  • Red Mushroom

JasJas

Ulang Tahun: Summer 4th
Menikah: –
Love:

  • Fairy Rose
  • Pink Cake
  • Plum Pudding

Like:

  • Coconut
  • Honey
  • Jelly

JodiJodi

Ulang Tahun: Fall 11th
Menikah: –
Love:

  • Chocolate Cake
  • Crispy Bass
  • Diamond
  • Eggplant Parmesan
  • Fried Eel
  • Pancakes
  • Rhubarb Pie
  • Vegetable Stew

Like:

  • Eggs
  • Fruit
  • Milk

kentstardewvalleyKent

Ulang Tahun: Spring 4th
Menikah: –
Love:

  • Fiddlehead Risotto
  • Roasted Hazelnuts

Like:

  • Eggs
  • Fruit

krobusstardewvalleyKrobus

Ulang Tahun: WInter 1st
Menikah: –
Love:

  • Diamond
  • Iridium Bar
  • Pumpkin
  • Void Egg
  • Wild Horseradish

Like:

  • Gold Bar

LeahLeah

Ulang Tahun: Winter 23rd
Menikah: Bisa
Love:

  • Poppyseed Muffin
  • Salad
  • Stir Fry
  • Wine

Like:

  • Dandelion
  • Eggs
  • Fruit
  • Milk
  • Morel

LewisLewis

Ulang Tahun: Spring 7th
Menikah: –
Love:

  • Autumn’s Bounty
  • Glazed Yams
  • Hot Pepper
  • Jade

Like:

  • Blueberry
  • Cactus Fruit
  • Coconut
  • Spaghetti
  • Wild Horseradish

LinusLinus

Ulang Tahun: Winter 3rd
Menikah: –
Love:

  • Blueberry Tart
  • Cactus Fruit
  • Coconut
  • Dish O’ The Sea
  • Yam

Like:

  • Eggs
  • Fruit
  • Leafy green vegetables
  • Milk

MarnieMarnie

Ulang Tahun: Fall 18th
Menikah: –
Love:

  • Diamond
  • Farmer’s Lunch
  • Pink Cake
  • Pumpkin Pie

Like:

  • Eggs
  • Milk

marustardewvalleyMaru

Ulang Tahun: Summer 10th
Menikah: Bisa
Love:

  • Battery Pack
  • Cheese Cauliflower
  • Diamond
  • Gold Bar
  • Strawberry

Like:

  • Amethyst
  • Copper Bar
  • Iron Bar
  • Quartz
  • Sweet Pea

PamPam

Ulang Tahun: Spring 18th
Menikah: –
Love:

  • Beer
  • Cactus Fruit
  • Glazed Yams
  • Pale Ale
  • Parsnip
  • Parsnip Soup

Like:

  • Fruit
  • Milk
  • Vegetables

pennystardewvalleyPenny

Ulang Tahun: Fall 2nd
Menikah: Bisa
Love:

  • Diamond
  • Emerald
  • Melon
  • Red Plate
  • Poppy
  • Sandfish

Like:

  • Cheese
  • Corn
  • Dandelion
  • Leek
  • Milk
  • Pizza
  • Tulip

PierrePierre

Ulang Tahun: Spring 26th
Menikah: –
Love:

  • Fried Calamari

Like:

  • Eggs
  • Milk

RobinRobin

Ulang Tahun: Fall 21st
Menikah: –
Love:

  • Goat Cheese
  • Peach
  • Spaghetti

Like:

  • Milk
  • Fruit

samstardewvalleySam

Ulang Tahun: Summer 17th
Menikah: Bisa
Love:

  • Cactus Fruit
  • Maple Bar
  • Pizza

Like:

  • Brown Egg
  • Ice Cream
  • Joja Cola

sandystardewvalleySandy

Ulang Tahun: Fall 15th
Menikah: –
Love:

  • Crocus
  • Daffodil
  • Sweet Pea

Like:

  • Cloth
  • Fruit
  • Goat Milk
  • L. Goat Milk
  • Wool

SebastianSebastian

Ulang Tahun: Winter 10th
Menikah: Bisa
Love:

  • Fire Quartz
  • Frozen Tear
  • Pumpkin Soup
  • Sashimi

Like:

  • Coffee
  • Cookie
  • Maki Roll
  • Pumpkin
  • Quartz
  • Salad
  • Spaghetti

ShaneShane

Ulang Tahun: Spring 20th
Menikah: –
Love:

  • Beer
  • Hot Pepper
  • Pepper Poppers
  • Pizza

Like:

  • Eggs
  • Fruit
  • Pale Ale

VincentVincent

Ulang Tahun: Spring 10th
Menikah: –
Love:

  • Cranberry Cake
  • Grape
  • Pink Cake

Like:

  • Coconut
  • Honey
  • Jelly

WillyWilly

Ulang Tahun: Summer 24th
Menikah: –
Love:

  • Catfish
  • Diamond
  • Iridium Bar
  • Octopus
  • Pumpkin
  • Sea Cucumber
  • Sturgeon

Like:

  • Gold Bar
  • Honey
  • Lingcod
  • Red Mullet
  • Tiger Trout

WizardWizard

Ulang Tahun: Winter 17th
Menikah: –
Love:

  • Rabbit’s Foot

Like:

  • Apple
  • Apricot
  • Cherry
  • Coffee
  • Orange
  • Maple Syrup
  • Peach
  • Pomegranate

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Daftar Bibit yang Paling Menguntungkan di Stardew Valley

cropsstardewvalley

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Ada banyak pilihan tanaman/crops setiap musimnya di Stardew Valley. Namun hanya ada beberapa crops saja yang menghasilkan keuntungan paling besar. Ada tiga tingkatan kualitas pada crops yakni Normal Quality, Silver Quality dan Gold Quality, kualitas silver dan gold digambarkan dengan tanda bintang berwarna perak dan emas pada crops.

Harga jual tiap kualitas berbeda, Gold Quality memiliki harga jual tertinggi. Untuk mendapatkan kualitas silver atau gold, direkomendasikan untuk menggunakan fertilizer pada setiap crops agar keuntungan yang didapatkan bisa maksimal.

Lihat juga tabel perbandingan profit seluruh crops di spreadsheet ini.

Berikut daftar 5 crops yang paling menguntungkan dari total 34 crops yang bisa anda tanam di musim Spring, Summer dan Fall:


Spring

strawberrystardewvalley
Strawberry
Beli: 100 Gold
Profit: 500 Gold/crop/musim
*Hanya ada di Egg Festival (Spring 13th)

Rhubarbstardewvalley
Rhubarb
Beli: 100 Gold
Profit: 240 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Desert Store

potatostardewvalley
Potato
Beli: 50 Gold
Profit: 213 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

cauliflowerstardewvalley
Cauliflower
Beli: 80 Gold
Profit: 190 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

greenbeanstardewvalley
Green Bean
Beli: 60 Gold
Profit: 180 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store


Summer

blueberrystardewvalley
Blueberry
Beli: 80 Gold
Profit: 880 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

starfruitstardewvalley
Starfruit
Beli: 400 Gold
Profit: 800 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Desert Store

hopsstardewvalley
Hops
Beli: 60 Gold
Profit: 365 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

melonstardewvalley
Melon
Beli: 80 Gold
Profit: 340 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

tomatostardewvalley
Tomato
Beli: 50 Gold
Profit: 283 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store


Fall

sweetgemberryrareseedstardewvalley
Sweet Gem Berry (Rare Seed)
Beli: 1000 Gold
Profit: 2000 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Traveling Cart (Gypsy Wagon) di Cindersap Forest, sebeah selatan Farm. Muncul setiap hari Jumat dan Minggu.

cranberrystardewvalley
Cranberry
Beli: 240 Gold
Profit: 1101 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

pumpkinstardewvalley
Pumpkin
Beli: 100 Gold
Profit: 440 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

grapestardewvalley
Grape
Beli: 60 Gold
Profit: 420 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

artichokestardewvalley
Artichoke
Beli: 30 Gold
Profit: 390 Gold/crop/musim
*Dibeli dari Pierre’s General Store

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Tempat Nongkrong Warga Stardew Valley

stardewvalleykarakternpc

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Salah satu quest yang pertama kali harus anda lakukan adalah berkenalan dengan seluruh warga di Stardew Valley. Dengan area yang begitu besar untuk dijelajahi (dibandingkan dengan Harvest Moon), mungkin anda sedikit bingung dimana untuk menemukan karakter-karakter NPC ini.

Berikut daftar karakter NPC alias warga Stardew Valley sekaligus tempat yang biasa mereka tongkrongi setiap harinya:

AbigailAbigail

Lokasi: Pierre’s General Store

Abigail banyak menghabiskan waktunya mondar mandir di sekitar Pierre’s General Store. Kalau anda tidak dapat menemukannya di bagian depan toko, cek di bagian belakang. Kadang Abigail beristirahat di Beach (bagian selatan peta) atau di Forest (bagian barat peta).

AlexAlex

Lokasi: 1 River Road

Alex dapat ditemukan di bagian tengah kanan Town dekat Pierre’s General Store. Kadang Alex suka hang out dengan anjingnya di dog pen atau di dekat pohon sebelah kanan rumahnya.

CarolineCaroline

Lokasi: Pierre’s General Store

Caroline sering berkeliaran di Pierre’s General Store, terutama di bagian belakang toko dimana ia bekerja dan hang out dengan beberapa temannya.

ClintClint

Lokasi: Blacksmith

Clint dapat ditemukan di toko blacksmith miliknya sebelah timur dari Town, seberang sungai.

DemetriusDemetrius

Lokasi: 24 Mountain Road

Demetrius bekerja di Carpenter’s Shop miliknya sebelah utara dari Village. Kadang ia menghabiskan waktunya di danau dekat Mines (tambang) atau di air mancur sebelah utara dari Town.

ElliottElliot

Lokasi: Elliot’s Cabin

Elliot sering terlihat di cabin miliknya dekat pantai. Banyak menghabiskan waktunya berjalan di sekitar pantai atau di bagian utara pantai dekat jembatan.

EmilyEmily

Lokasi: 2 Willow Lane

Emily, seorang ibu yang tinggal di rumah dengan Haley di sebelah barat daya dari Town. Emily menghabiskan banyak waktunya disana, dan terkadang terlihat sedang berjalan di sekitar Town.

EvelynEvelyn

Lokasi: East Home

Seorang nenek yang menghabiskan banyak waktu di rumahnya yang terletak di sebelah timur dari Town atau arah timur dari Pierre’s General Store. Ia hidup berdua dengan George. Terkadang ia terlihat berjalan di sekitar Town.

GeorgeGeorge

Lokasi: East Home

George tidak bisa bergerak bebas seperti pada masa mudanya dulu. Kini ia menghabiskan hidupnya di atas kursi roda. George merupakan suami dari Evelyn, ia dapat ditemukan di rumahnya dan sering sekali menonton TV.

GusGus

Lokasi: Trailer

Gus sering sekali berkeliaran di Saloon miliknya di tengah Town, dimana ia sedang melakukan pekerjaannya sebagai pelayan bar. Pada malam hari, Gus dapat ditemukan di trailer sebelah timur dari Saloon dimana ia hidup berdua dengan Pam.

HaleyHaley

Lokasi: 2 Willow Lane

Haley tinggal bersama dengan ibunya Emily di sebelah barat daya dari Town. Terkadang ia dapat ditemukan di rumahnya, Beach, di sungai sebelah selatan dari Marnie’s Ranch atau di air mancur sebelah utara Town.

HarveyHarvey

Lokasi: Clinic

Harvey tinggal dan bekerja di sebuah klinik di sebelah Pierre’s General Store. Terkadang ia terlihat di dekat air mancur sebelah utara klinik dimana ia sedang termenung.

JasJas

Lokasi: Marnie’s Ranch

Jas adalah gadis muda yang suka jalan-jalan, kadang ia dapat ditemukan di Marnie’s Ranch atau terlihat sedang berkeliling di Town untuk mengunjungi Museum, tempat dimana ia belajar.

JodiJodi

Lokasi: 1 Willow Lane

Jodi banyak menghabiskan waktu untuk mengurus kedua anaknya, Sam dan Vincent. Ia dapat ditemui di rumahnya di sebelah pojok barat daya dari Town. Jodi terlihat sering sibuk memasak.

LeahLeah

Lokasi: Leah’s Cottage

Leah terkadang dapat ditemui di rumahnya sebelah barat dari Town. Ia juga sering mengunjungi Pierre’s General Store, Bar, Beach, dan Pond sebelah barat dari rumahnya.

LewisLewis

Lokasi: Mayor’s Manor

Walaupun terlihat tua, Lewis merupakan orang yang aktif. Ia adalah orang yang pertama kali ditemui di Town. Lewis terkadang suka mondar mandir di bagian utara Town dekat Pierre’s General Store ketika ia sedang tidak dirumahnya.

LinusLinus

Lokasi: Yellow Tent

Linus merupakan tuna wisma yang tinggal di kemah sebelah utara map dekat Mines (tambang) dan Carpenter’s Shop. Ia menghabiskan waktunya di kemah atau berkeliaran di danau sebelah timur.

MarnieMarnie

Lokasi: Marnie’s Ranch

Marnie memiliki Ranch yang terletak di sebelah selatan dari farm anda. Terkadang ia dapat ditemukan di Ranch, sungai (sebelah timur dari Ranch) atau Museum.

PamPam

Lokasi: Trailer

Pam tinggal di trailer dengan Gus. Ia banyak terlihat di Saloon dan trailernya. Terkadang ia juga suka berkeliling di Town.

pennystardewvalleyPenny

Lokasi: Trailer

Penny tinggal di trailer bersama dengan Pam, ibu kandungnya dan Gus. Penny senang ke museum untuk membaca atau mengajar anak-anak Stardew Valley disana. Ia juga sering terlihat di trailer jika hari sedang hujan.

PierrePierre

Lokasi: Pierre’s General Store

Pierre merupakan pemilik toko di Town yang terletak di sebelah utara dari Mayor’s Manor.

RobinRobin

Lokasi: 24 Mountain Road

Pekerjaan Robin adalah tukang kayu di Carpenter’s Shop sebelah utara dari Town.

samstardewvalleySam

Lokasi: 1 Willow Lane

Sam tinggal di bagian selatan kota, ia sering kali dijumpai sedang berlatih gitar di kamarnya atau hang out bareng dengan Sebastian. Sam bekerja paruh waktu di JojaMart. Terkadang ia juga bisa ditemui di Saloon.

SebastianSebastian

Lokasi: 24 Mountain Road

Sebastian tinggal di Carpenter’s Shop. Terkadang ia pergi keluar untuk jalan-jalan di sekitar Town atau mengunjungi danau di sebelah timur rumahnya.

ShaneShane

Lokasi: Marnie’s Ranch

Shane tinggal dengan Marnie. Ia dapat ditemui di Bar, JoJo Supermarket atau Marnie’s Ranch dimana ia tinggal.

VincentVincent

Lokasi: 1 Willow Lane

Vincent adalah bocah yang energik dan gemar membaca yang tinggal di barat daya dari Town bersama dengan Jodi, Sam dan Jas. Ia dapat ditemui di rumahnya atau di Museum.

WillyWilly

Lokasi: Beach

Willy adalah kepala nelayan. Ia dapat ditemui di Beach dimana ia menghabiskan waktunya untuk memancing dan bekerja di Fishing Shop.

WizardWizard

Lokasi: Wizard Tower

Wizard diperkenalkan sebagai bagian dari quest. Anda tidak dapat bertemu dengannya kecuali ada quest yang berhubungan dengannya. Ia tinggal di Wizard Tower sebelah barat dari Forest.

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Tips dan Trik Bermain Stardew Valley

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Stardew Valley melesat ke tangga top seller setelah beberapa minggu lalu dirilis. Jika anda bingung bagaimana memulai dan harus apa, panduan tips dan trik berikut ini mungkin berguna buat anda:

1. Pertimbangkan dengan matang sebelum membeli hewan ternak

Ayam, sapi, bebek, dan hewan ternak lainnya membutuhkan makanan berupa hay sebanyak satu hay per hewan per harinya agar bisa berproduksi. Kalau anda ingin membeli hewan ternak, usahakan uang anda lebih dari cukup, karena pada tahun pertama rumput yang bisa diolah menjadi hay ini tidak begitu banyak dan anda harus mengeluarkan uang yang tidak sedikit hanya sekedar untuk memberi makan ternak. Bercocok tanam dan memancing merupakan pilihan yang tepat jika anda belum memiliki banyak uang.

2. Beli bibit yang menguntungkan

Beberapa bibit untuk bercocok tanam yang paling menguntungkan: Cauliflower, Kale, Blueberry, Melon, Cranberry, Eggplant dan Pumpkin.

Lihat juga Daftar Bibit yang Paling Menguntungkan

3. Donasi setiap artifact yang anda temukan ke Museum

Ada banyak item rare dalam Stardew Valley. Item rare ini dapat anda jual atau didonasikan ke Museum. Opsi menjual mungkin menguntungkan, namun ada beberapa rewards yang jauh lebih menguntungkan jika anda memilih untuk mendonasikan item rare ini ke museum. Anda akan mendapatkan item yang tidak akan pernah bisa anda dapatkan dimanapun selain item rewards dari museum ini.

4. Perbaiki jembatan di pantai secepatnya

Dengan bermodalkan 300 wood, perbaiki jembatan yang ada di pantai. Anda akan menemukan berbagai macam item yang berhubungan dengan laut, diantaranya Coral dan Sea Urchin. Item ini bisa anda jual dengan harga masing-masing 80 gold dan 160 gold atau bisa dijadikan gift untuk warga setempat.

perbaikijembatanpantai

5. Bangun relationship dengan warga lainnya

Relationship dengan warga Stardew Valley merupakan hal yang penting agar anda dapat menyelesaikan beberapa quest dan mendapatkan undangan ke beberapa festival. Pernikahan juga menjadi sesuatu yang anda tunggu-tunggu bukan? Anda dapat memberi hadiah atau gift pada warga sekitar dengan jumlah maksimum dua per minggunya. Perhatikan apa yang mereka suka dan tidak suka sebelum memutuskan untuk memberikan hadiah.

Lihat juga Biodata Lengkap Warga Stardew Valley dan Tempat Nongkrong Mereka

6. Hari yang tepat untuk pergi menambang

Hujan merupakan hari yang tepat bagi anda untuk pergi menambang. Anda akan menyita banyak waktu dan energi di pertambangan. Pada hari dimana cuaca sedang hujan, anda tidak perlu lagi membuang energi untuk menyiram tanaman, sehingga anda dapat pergi menambang dengan energi penuh.

7. Item tersembunyi dari worm

Di beberapa lokasi anda akan menemukan worm atau cacing yang sedang bergeliat di permukaan tanah. Anda dapat memukulnya dengan hoe untuk mendapatkan random item. Beberapa item yang dapat anda temukan dari cacing ini diantaranya junk, artifact dan item berguna lainnya.

hiddenitemcacing

8. Cara ke lantai selanjutnya di pertambangan

Ada dua cara untuk dapat pergi ke lantai selanjutnya di pertambangan, cara pertama dengan tetap menambang ore hingga anda menemukan sebuah tangga. Cara kedua, anda harus mengalahkan monster yang ada dalam tambang hingga anda menemukan tangga. Di lantai tertentu, anda diharuskan untuk megalahkan semua monster baru anda dapat pergi ke lantai selanjutnya. Anda juga dapat menggunakan tangga yang telah di craft untuk menuju ke lantai selanjutnya. Setiap 5 lantai, anda dapat menggunakan elevator sebagai checkpoint.

9. Cek papan tulis di Pierre’s General Store setiap harinya

Quest baru akan muncul setiap minggunya. Anda juga dapat menemukan informasi mengenai festival dan tanggal ulang tahun setiap warga Stardew Valley. Memberikan hadiah di hari ulang tahun merupakan hal yang mungkin tidak ingin anda lewati.

10. Gunakan pickaxe untuk mengembalikan tanah yang telah tergarap

Jangan khawatir jika anda menggarap tanah di tempat yang salah, gunakan pickaxe di tanah yang telah tergarap untuk mengembalikan tanah tersebut ke keadaan semula.

stardewvalley2

11. Gunakan sprinklers dan fertilizer

Tempatkan sprinklers yang akan menyiram tanaman anda secara otomatis tiap paginya dan fertilizer untuk mendapatkan corps dengan kualitas yang lebih baik ketika memanen. Menggunakan kedua item ini akan membantu memaksimalkan efisiensi pada farm anda.

12. Upgrade tiga tool berikut

Tiga tool yang harus diprioritaskan adalah axe, pickaxe dan watering can. Watering can yang telah diupgrade akan menghemat waktu anda menyiram tanaman. Axe dan pickaxe yang telah diupgrade memungkinkan anda untuk mendapatkan resource baru dari tree stump, big rock dan sebagainya.

13. Jangan lupa equip boots dan rings

Kalau anda menemukan barang tersebut, segera equip, boots dan rings tidak akan berguna bagi anda jika disimpan di dalam inventory.

14. Craft items

Beberapa item dalam Stardew Valley akan jauh lebih berguna jika di craft. Seperti keg, tapper dan rumah lebah akan membantu anda menambah penghasilan.

15. Cek TV setiap harinya

Anda bisa belajar resep baru dari acara Cooking Show atau mendapatkan item baru dari acara Foraging Show.

16. Dahulukan membangun Silo

Sebelum anda memutuskan untuk membangun Coop atau kandang ayam, pastikan terlebih dulu anda telah membangun silo untuk menyimpan semua hay.

silostardewvalley

17. Memulung sampah

Terdengar tidak mengasyikkan, tapi anda bisa mendapatkan item dari memulung sampah seperti Ore, Bar, Food dan lainnya. Cek ketujuh lokasi tempat sampah berikut:

  • 1 Willow Lane
  • 2 Willow Lane
  • Mayors Manor
  • Saloon
  • 1 River Road
  • Museum
  • Blacksmith

18. Jangan buang sembarangan

Item sampah seperti Broken Glass, CD, dll dapat anda simpan untuk digunakan suatu saat ke recycling machine dan mendapatkan material.

19. Upgrade Bag

Anda dapat memperbesar kapasitas inventory dengan menabung 2000 Gold dan membelinya di Pierre’s General Store. Upgrade ini akan memperbesar kapasitas inventory menjadi 24 slot.

20. Jangan begadang

Pastikan anda sudah tidur sebelum jam 1:50 AM atau anda akan bangun dalam keadaan lelah.

21. Selalu bawa energy food

Anda akan membutuhkannya untuk menambah energi. Jika energi bar anda kosong, karakter anda akan berjalan sangat lambat. Contoh energy food di musim Spring: spring onions dan salmonberries.

22. Cara save game

Salah satu cara save game di Stardew Valley adalah dengan tidur. Game akan otomatis save permainan anda.

23. Orang-orangan sawah

Jangan lupa tempatkan scarecrow untuk mengusir burung gagak dari bibit yang anda tanam.

scarecrowstardewvalley

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#