Jump Ship: Manajemen Kapal dan Tembak Tembakan di Luar Angkasa

Jump Ship adalah game first-person shooter (FPS) kooperatif yang menawarkan pengalaman tanpa batas antara pertempuran di luar angkasa dan aksi di darat, memungkinkan anda dan tim menjelajahi galaksi dengan cara yang benar-benar dinamis. Bisa dimainkan hingga empat pemain, Jump Ship memungkinkan kru berpindah secara mulus antara mengendalikan kapal, berjalan di luar angkasa, hingga menjelajahi planet yang belum dipetakan.

Tidak ada peran yang tetap, setiap pemain bisa secara fleksibel beralih antara menjadi pilot, teknisi atau pejuang tergantung pada situasi. Dengan misi yang dihasilkan secara prosedural, setiap perjalanan terasa unik dan penuh kejutan.

Manajemen kapal menjadi elemen krusial dalam gameplay, di mana pemain harus mencari sumber daya, meningkatkan sistem dan memperbaiki kerusakan dalam waktu nyata. Dari menghindari asteroid berbahaya hingga terlibat dalam pertempuran sengit di luar angkasa, kerja sama tim adalah kunci utama bertahan hidup.

Siapkan kru, naikkan senjata dan jelajahi perbatasan kosmik di Jump Ship!

Cek Jump Ship via Steam disini!

Schrodinger’s Cat Burglar: Petualangan Sang Kucing Si Pencuri Ulung

Schrodinger’s Cat Burglar adalah game puzzle platformer unik yang memungkinkan anda untuk mengendalikan seekor kucing yang dapat membelah diri menjadi dua versi kuantum sekaligus. Dapat dimainkan secara single-player atau co-op, anda akan berperan sebagai Mittens, seekor kucing pencuri ulung yang sedang merencanakan pencurian di fasilitas penelitian berkeamanan tinggi.

Namun, sebuah kecelakaan dengan alat eksperimen mengubah segalanya, sekarang Mittens bisa membelah diri menjadi dua versi kuantum yang dapat bergerak secara bersamaan menggunakan stik analog terpisah. Kemampuan ini menjadi kunci untuk memecahkan teka-teki dan melarikan diri dari fasilitas tersebut.

Demo Schrodinger’s Cat Burglar menawarkan sekitar 45 menit gameplay yang dipenuhi dengan tantangan menarik. Mekanisme kontrol dua karakter terasa intuitif, desain teka-teki sangat cerdas dan interaksi antara Mittens serta rekan landaknya memberikan sentuhan humor yang menyegarkan. Salah satu daya tarik utama game ini adalah animasi Mittens yang sangat realistis, gerakannya begitu lincah dan penuh gaya khas kucing.

Siap untuk mencuri perhatian dengan aksi kucing paling kuantum ini?

Cek Schrodinger’s Cat Burglar via Steam disini!

Labyrinth of The Demon King: Misi Balas Dendam di Tanah Jepang Feodal yang Kelam

Labyrinth of The Demon King merupakan game dengan genre survival horror bergaya retro yang berlatar di Jepang Feodal, di mana anda akan berperan sebagai seorang prajurit yang bertekad membalas dendam kepada iblis yang telah mengkhianati tuannya. Setelah tuanmu diperdaya oleh iblis dan seluruh pasukannya dihancurkan dalam sebuah penyergapan, hanya anda seoranglah yang selamat. Sekarang, dengan pedang di tangan dan dendam di hati, anda memulai perjalanan penuh bahaya untuk memburu dan menghabisi Sang Raja Iblis.

Sistem pertarungan dalam Labyrinth of The Demon King mengusung gaya Soulslike, dengan serangan taktis yang lambat namun mematikan. Anda harus mengatur stamina dengan baik seperti mengayunkan senjata, menendang dan menghindar untuk bertahan hidup. Sepanjang perjalanan, anda bisa mengumpulkan berbagai senjata dan jimat mistis yang memungkinkan untuk melancarkan serangan spesial.

Demo Labyrinth of The Demon King menawarkan petualangan yang cukup panjang, sekitar 1-2 jam permainan. Dengan atmosfer yang menyeramkan, visual retro yang suram, serta musik dan efek suara yang menghidupkan rasa takut, game ini berhasil menciptakan pengalaman horor yang menegangkan. Ditambah dengan cerita yang mendalam dan karakter yang menarik, petualangan ini akan membawa anda ke dalam labirin penuh bahaya yang tak mudah dilupakan. Sebuah perjalanan balas dendam yang wajib anda rasakan!

Cek Labyrinth of the Demon King via Steam disini!

Panduan Suikoden I – Bagian 7: Fortress of Kwaba & Seika

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Suikoden I#

Saat memasuki Fortress of Kwaba, anda akan diberikan beberapa pilihan dialog untuk memilih nama. Tidak peduli nama apa yang dipilih, semua orang akan menganggapnya konyol. Jadi, pilihlah nama yang anda inginkan karena pilihan ini tidak berpengaruh pada jalannya cerita. Setelah itu, ketika mencoba melewati gerbang, langkah anda akan dihentikan oleh penjaga yang pada akhirnya bertemu dengan salah satu Jenderal Kekaisaran. Gremio akan menggunakan kemampuan aktingnya untuk membantu melewati penjaga, memungkinkan party anda untuk melanjutkan perjalanan.

Setelah melewati penjaga, Gremio akan merasa bersalah karena harus bersikap kasar. Anda akan diberi pilihan untuk memaafkannya atau tidak. Sebelum melanjutkan perjalanan, sempatkan berbicara dengan Chandler. Dia bisa direkrut nanti, jadi ingat lokasinya untuk keperluan di masa datang. Jika sudah siap, lanjutkan perjalanan ke selatan menuju Seika.

Seika

Lanjutkan perjalanan ke arah selatan (bawah) untuk menuju desa Seika. Desa ini termasuk kecil dengan beberapa fasilitas standar seperti toko item, runemaster dan beberapa rumah. Ada beberapa karakter di sini yang bisa direkrut nanti, jadi ingat baik-baik tempat ini.


PERHATIAN: Perhatikan bahwa setiap karakter yang memiliki potret saat anda berbicara biasanya adalah karakter penting dalam cerita atau seseorang yang bisa direkrut. Jadi, selalu perhatikan orang-orang yang memiliki potret wajah mereka saatt dialog.


Jelajahi desa sesuka yang anda mau, lalu pergilah ke bagian kanan atas desa dan berbicaralah dengan seorang pria. Viktor dengan sikap blak-blakan khasnya akan bertanya di mana Mathiu tinggal, dan pria tersebut akan mengarahkannya ke tangga di dekat situ. Naiklah ke atas dan berbicaralah dengan anak-anak yang ada di sana sebelum kembali turun dan berbicara dengan pria tadi. Ternyata, dialah Mathiu yang sedang dicari! Mathiu akan pergi dan kembali ke rumahnya. Ikuti dia dan coba ajak bicara lagi, tetapi dia akan meminta anda untuk pergi. Saat meninggalkan rumahnya, sebuah kejadian tak terduga akan terjadi.

Meyakinkan Mathiu

Saat kembali ke rumah Mathiu, terlihat bahwa pasukan Kekaisaran mencoba memaksanya untuk kembali mengabdi. Mereka mengancam akan mencelakai seorang anak jika Mathiu menolak. Disini anda akan diberikan dua pilihan:

  1. “Help them, of course.” (Langsung bertarung melawan pasukan Kekaisaran dan menyelamatkan anak-anak yang ada disana)
  2. “Wait. Let’s see what’s happening.” (Menunggu, tetapi pertarungan tetap akan terjadi setelah dialog tambahan)

Setelah mengalahkan pasukan Kekaisaran, masuk kembali ke rumah Mathiu dan ajak dia berbicara. Dia akan menjelaskan mengapa reaksinya begitu keras terhadap kematian Odessa. Dia juga mengatakan bahwa Odessa ingin andamemiliki anting-antingnya, karena dia percaya bahwa anda adalah seorang pemimpin sejati. Setelah diberikan pilihan dialog, pilihlah jawaban sesuai keinginan, karena semua jawaban akan mengarah ke hasil yang sama. Akhirnya, anda akan resmi menjadi pemimpin baru Liberation Army!

Membangun Markas Baru

Sebagai pemimpin baru, tugas pertama anda adalah mengumpulkan lebih banyak anggota untuk Liberation Army. Namun untuk itu, diperlukan markas yang cukup besar dan kuat untuk menampung semua orang serta bertahan dari serangan Kekaisaran. Mathiu menyarankan untuk mencari markas baru di sebuah desa nelayan bernama Kaku.

Sekarang, saatnya menuju ke sana! Pergilah ke arah barat daya (kiri bawah) dari Seika untuk mencapai Kaku.

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Suikoden I#

Panduan Suikoden I – Bagian 6: Mt. Tigerwolf & Sarady

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Suikoden I#

Setelah urusan anda di Rockland selesai, kini saatnya pergi ke Mt. Tigerwolf yang ada di bagian barat laut (kiri atas). Jika anda telah menyelesaikan beberapa Side Quest yang ada disini, kemungkinan besar semua item sudah anda ambil. Jika belum, anda bisa mengikuti jalur setapak untuk mendapatkan item seperti Circlet, 2 Medicine, Glove, Wind Rune Piece, Antique, Clone Crystal, 1,000 Bits dan Earring.  Di sepanjang perjalanan, anda akan berhadapan dengan beberapa musuh, termasuk Giant Snail, Killer Slime dan Slasher Rabbit. Pastikan anda telah siap menghadapi mereka.

Perangkap Ledon dan Pertemuan dengan Kessler

Saat hampir mencapai ujung jalur, anda akan bertemu dengan seorang pria mencurigakan bernama Ledon. Dia menawarkan tempat menginap karena hari sudah hampir malam. Anda pun sepakat bahwa beristirahat di tempat itu adalah ide yang baik. Anda akan diberikan pilihan untuk setuju menginap atau menolak, tetapi bagaimanapun juga, anda tetap akan dipaksa untuk bermalam di sana.

Setelah masuk, Ledon akan menawarkan teh kepada semua orang. Sayangnya, tanpa disadari, teh tersebut telah diracuni, membuat seluruh anggota party pingsan. Tak lama kemudian, seorang pria bernama Kessler muncul. Dia mengenali identitas sebenarnya dari kelompok anda dan langsung memarahi Ledon karena telah menjebak orang yang salah. Kessler kemudian memerintahkan Ledon untuk segera memberikan penawar racun agar semua orang bisa kembali sadar.

Setelah semua anggota party kembali pulih, anda bisa berbicara dengan Kessler mengenai Liberation Army. Setelah itu, lanjutkan perjalanan ke Sarady dan pastikan untuk mengumpulkan semua peti harta yang masih tersisa sebelum meninggalkan Mt. Tigerwolf.

Sarady

Setibanya di Sarady, anda akan melalui beberapa dialog singkat dengan anggota party. Sebelum melanjutkan ke penginapan, pastikan untuk membeli Water Crystal di pedagang jika anda belum memilikinya. Setelah itu, pergilah ke penginapan untuk memulai cutscene penting. Di tengah malam, anda akan terbangun dan melihat Odessa sedang berdiri di balkon, menikmati angin malam. Anda akan diberi kesempatan untuk menanggapi percakapannya dengan berbagai pilihan dialog, pilih sesuka yang anda mau.

Tak lama kemudian, seorang ninja misterius bernama Kage muncul. Dia datang untuk mengambil blueprint Fire Spear dari anda. Setelah percakapan selesai, anda dan anggota party akan kembali tidur untuk melanjutkan perjalanan keesokan harinya. Sebelum memasuki penginapan di Lenankamp, pastikan untuk melakukan beberapa hal penting. Lepaskan semua peralatan dan barang milik Odessa karena setelah kejadian ini, dia tidak akan bisa digunakan lagi dalam permainan. Selain itu, pasangkan Water Crystal pada Cleo agar dia bisa menggunakannya dalam pertempuran selanjutnya.

Pertempuran di Markas Rahasia Lenankamp

Saat tiba di Lenankamp dan masuk ke penginapan, anda akan menemukan bahwa pemilik penginapan telah terbunuh. Odessa segera berlari keluar dengan panik, dan anda harus segera kembali ke markas rahasia untuk melihat apa yang terjadi. Ketika memasuki markas rahasia, sekelompok prajurit Kekaisaran akan menghadang.

Kalahkan mereka untuk bisa melanjutkan perjalanan ke bagian dalam markas. Saat bergerak ke selatan, anda akan menghadapi lebih banyak musuh yang harus dikalahkan sebelum bisa melanjutkan ke ruangan berikutnya. Tiba-tiba, terdengar jeritan dari kejauhan. Berlarilah menuju sumber suara tersebut untuk menemukan Odessa yang telah terluka parah.

Permintaan Terakhir Odessa

Odessa mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan seorang anak kecil. Dalam kondisi sekarat, dia mengungkapkan dua permintaan terakhirnya. Pertama, dia ingin anda memberikan anting-antingnya kepada seorang pria bernama Mathiu di Seika. Kedua, dia meminta agar tubuhnya dibuang ke sungai supaya kematiannya tidak mengguncang moral Liberation Army. Setujui permintaannya dan saksikan cutscene emosional yang mengikuti momen ini.

Menuju Seika & Melewati Fortress of Kwaba

Tujuan berikutnya adalah menemui Mathiu di Seika. Untuk mencapai lokasi tersebut, anda harus melewati Fortress of Kwaba yang terletak di selatan (bagian bawah) Lenankamp. Setelah kematian Odessa, anda sebagai karakter utama kini memiliki akses untuk menggunakan kemampuan Deadly Fingertips dengan Soul Eater Rune.

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Suikoden I#