Tips & Trik Bermain DreamWorks Universe of Legends

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough DreamWorks Universe of Legends#

Dreamstone Peak

Setelah menyelesaikan tutorial, kerjakanlah stage Dreamstone Peak sejauh yang anda mampu. Semakin jauh anda bertualang maka semakin banyak reward offline yang bisa anda terima. Masing-masing stage yang anda selesaikan akan memberikan reward berupa EXP, Coin dan XP Potion.

Anda bisa menerima reward offline maksimal 8 jam dengan cara menekan baik tombol Claim maupun Reward. Selain itu, anda juga bisa mengatur Hero yang akan dipakai saat pertarungan dimulai. Anda bisa membawa maksimal 6 Hero, 2 Hero bagian depan dan 4 Hero ditempatkan di bagian belakang. Hero yang anda tempatkan di bagian depan akan menerima lebih banyak damage.

Saat pertarungan berlangsung, anda bisa mempercepat waktu dengan cara menekan tombol ‘1x’. Fitur ini hanya tersedia saat anda mencapai level 50. Pastikan juga anda mengumpulkan reward dari mail setiap harinya.

Crew

Crew merupakan nama lain dari Guild di DreamWorks Universe of Legends. Bergabunglah ke dalam guild secepatnya atau buat Guild sendiri guna mendapatkan beberapa fitur berikut ini:

  • Crew Raid
    • Disini anda bisa bertarung melawan Raid Boss guna mendapatkan Crew Coin dan reward lainnya
  • Training
    • Disini anda bisa menggunakan Coin dan Coin Crew untuk melakukan upgrade effect kepada Hero
  • Crew Shop
    • Disini anda bisa menukarkan Crew Coin dengan Hero Shard bintang 4 atau 5 dan Gear langka

Quest, Trophy & Daily Login

Disarankan untuk login setiap harinya guna mendapatkan reward seperti Moonstone, Hero Shard bintang 4 atau 5 dan Gear langka. Kerjakanlah daily quest terlebih dahulu ketimbang tugas lainnya guna mendapatkan 100 Moonstone. Anda juga bisa memenuhi persyaratan yang ada melalui Trophy guna mendapatkan reward menarik lainnya.

Arena

Anda bisa bertarung melawan pemain lainnya melalui Arena. Semakin tinggi ranking yang anda raih, semakin baik reward yang akan anda peroleh nantinya. Ada total 3 lawan yang bisa anda pilih, pilihlah lawan yang memiliki power lebih rendah dari tim anda guna memudahkan pertarungan.

Gobber’s Forge

Jika anda memiliki Gear dengan rarity yang sama lebih dari 1, anda bisa menggunakannya untuk menempa gear yang lebih langka dengan memakai fitur Gobber’s Forge. Cave Shell juga bisa anda gunakan di Tomorrow Springs untuk mendapatkan Hero Shard bintang 5 dengan peluang tertentu.

Power Tower

Anda juga bisa mengerjakan Power Tower dan melawan musuh serta mencapai lantai tertinggi. Semakin tinggi lantai yang anda pijak, semakin sulit musuh yang akan anda hadapi. Disini anda bisa memperoleh berbagai macam reward menarik seperti Tier Potion, Coin dan Hero Shard bintang 4 atau 5.

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough DreamWorks Universe of Legends#