Panduan Quest Stardew Valley: Clint’s Attempt

questclintsattempttardewvalley

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#

Quest ini muncul di tanggal 6 musim Winter. Clint mengirimkan surat yang meminta anda untuk mencarikan Amethyst untuk Emily, seorang pelayan wanita yang bekerja di Saloon. Clint diam-diam menyukai Emily namun kebingungan karena tidak bisa menyatakan perasaannya secara langsung.

Amethyst tidak terlalu sulit untuk ditemukan. Bawa Pickaxe dan pergi ke Mine. Amethyst ada di setiap lantai Mine, ada beberapa cara untuk mendapatkannya:

  • Bunuh monster dan dapatkan loot
  • Hancurkan peti
  • Hancurkan batu yang berwarna agak keungu-unguan, batuan ini mengandung Amethyst yang anda cari
Amethyst
Amethyst

Setelah anda mendapatkannya, bawa ke Emily. Emily tinggal di 2 Willow Lane, sebelah selatan Pelican Town, yang juga merupakan tempat tinggal dari gadis yang bisa anda nikahi di Stardew Valley, Haley. Jika anda tidak menemukan Emily dirumah, cari di Stardrop Saloon, ia bekerja disana dari sore hingga malam hari.

Anda akan mendapatkan reward berupa friendship points dengan Emily.

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Stardew Valley#