Tips & Trik Bermain Tiny Pixel Farm

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Tiny Pixel Farm#

Game ini tidak mirip Stardew Valley atau Harvest Moon, namun bisa dibilang konsepnya ada. Tiny Pixel Farm mungkin akan memberikan kepuasan tersendiri untuk anda yang menyukai hewan-hewan virtual nan imut! Walaupun memiliki genre Idle-Clicker, Tiny Pixel Farm lebih cocok dikatakan sebagai game Simulator karena melibatkan banyak aktivitas pengelolaan yang menuntut anda untuk senantiasa aktif.

Berikut adalah tips, trik dan juga strategi yang dapat menolong anda menggapai sukses di Tiny Pixel Farm:

Tekan Semua Tombol!

  • The Silo (kiri bawah) – Hewan-hewan yang anda miliki memerlukan makanan untuk dapat berproduksi. Silo pertama kali dapat menampung 30 Food. Anda bisa mendapatkan lebih banyak Food dengan cara memotong rumput untuk mengisi persediaan di Silo. Saat anda memiliki lebih banyak hewan, anda perlu melakukan hal ini lebih sering. Silo kedua akan tersedia saat anda level 8 dengan harga 5,000 Gold (Lebih banyak Silo akan tersedia saat anda naik level)
  • The Truck (kanan bawah) – Truck memiliki sebuah minigame setiap 10 menit sekali. Anda akan diberikan sebuah dadu, misi anda adalah membuat si Truck berhenti di Treasure Bag atau tempat tujuan. Anda bisa memiliki hingga 3 kali kesempatan untuk melempar dadu
  • Animal Visitors – Binatang liar akan mengunjungi anda secara periodik termasuk anjing, kelinci, burung dan banyak lagi. Tekan mereka saat mereka menampilkan hati untuk mendapatkan EXP. Jika anda menginginkan lebih banyak binatang, tanam lebih banyak pohon di sekitar Farm
  • Iklan, iklan dan iklan! – Meskipun Tiny Pixel Farm dikatakan sebagai Idle Game, anda tidak sepenuhnya akan berdiam diri saja. Ada banyak aktvitas yang harus anda lakukan terlebih saat permulaan game. Jika anda bosan menunggu, anda bisa menonton iklan untuk menyelesaikan semuanya secara instan. Sebuah Gift Box juga akan meluncur turun dari udara jadi jangan lupa untuk menerimanya!

Oh ya, produk tidak dapat terjual semua sekaligus. Orang yang bulak balik mengambil produk anda hanya membawa satu item dalam sekali jalan. Jika Store Box anda sudah penuh, anda bisa menonton iklan untuk mengosongkannya.

Ada beberapa tujuan yang bisa anda tentukan di Tiny Pixel Farm. Disarankan untuk membeli banyak hewan murah dan menjual produk yang mereka hasilkan sambil menaikkan levelnya. Memiliki hewan yang lebih mahal atau hewan dengan level tinggi tidak selalu membuat anda mendapatkan lebih banyak uang. Faktanya, mendapatkan uang akan terasa lebih sulit semakin lama anda memainkan game ini.

End Game

Tiny Pixel Farm merupakan game yang memiliki durasi pendek dan dapat anda selesaikan dengan cepat bergantung dari cara bermain dan berapa banyak waktu yang anda miliki. Saat anda sudah mendapatkan semua yang diinginkan, tidak ada lagi upgrade yang harus anda lakukan, anda bisa beristirahat dengan tenang! (Bukan berarti mati ya! :v)

#Halaman ini merupakan bagian dari Walkthrough Tiny Pixel Farm#